Senin, 22 Juni 2015

cara menuntun ternak sapi



Menuntun Sapi Dewasa


Bahan dan Alat       :
a.    Bahan
1).  Sapi jantan atau betina dewasa

b.    Alat
1).  Tali Halter
2).  Pakaian lapangan
3).  Sepatu boot

Langkah Kerja        :
1.    Tempatkan sapi yang akan dipasang tali kepala di tempat dimana sapi tersebut tidak bebas bergerak.
Bila sapi tersebut berada dalam kandang dengan sapi-sapi lain, diperlukan bantuan dua-tiga orang untuk menggiring dengan tenang sapi yang dikehendaki ke salah satu pojok atau sisi kandang
Bila sapi berada di lapangan mungkin anda perlu menggiring semua sapi ke suatu tempat yang ada pembatasnya sebelum anda dapat menangkap seekor sapi yang anda kehendaki. Mengapa demikian?
2.    Buatlah tali kepala kenalilah nama-nama dari bagian tali . Buatlah bagian dagu longgar, kira-kira 60 cm dari cincin tali kepala, sehingga mudah dipasang melalui hidung dan ke bawah dagu.
3.    Atur bagian hidung sehingga sesuai dengan besar kepala dengan jalan menggeser-geser pada cincin bergeser. Anda perlu memperkirakan berapa panjang bagian kepala. Sehingga bagian hidung nantinya berada dibawah mata dari ternaknya.
4.    Pegang dengan tangan kanan tali kepala pada bagian kepala dan ujung bebas (untuk menuntun sapi) dengan tangan kiri
5.    Dekati ternak dengan tenang, dan arah 45° dari samping
6.    Mendekatlah pada sapi. Begitu anda sampai pada salah satu sisi pundaknya aturlah kedudukan tali kepala pada kepala sapi seperti terlihat pada
7.    Pasang tali kepala dengan jalan melewatkan bagian kepala dari tali melalui tanduk dan telinga sapi. Mungkin agak sulit untuk melewatkan kedua telinga sekaligus sehingga harus dilakukan satu persatu.
8.    Usahakan bagian hidung berada dibawah mata.
9.    Setelah bagian kepala berada di belakang tanduk dan kedua telinga, bagian hidung di bawah mata, tarik ujung bebasnya (ujung pengendali) sehingga bagian dagu kencang dan berada dibagian bawah dari dagu.
10. Pegang ujung tali yang untuk mengendalikan kira-kira pada jarak 1 m dari sapinya. Pada saat menuntun sapi selain ada harus menjaga jarak jangan terlalu jauh dari sapi, anda harus mengusahakan agar kepala sapi tidak menunduk, melainkan tegak.










Cara Menuntun Sapi yang Galak


(Cara) Menuntun sapi yang mempunyai temperamen galak / ganas adalah (susah) tidak mudah. Oleh karena itu harus mempunyai keterampilan khusus. Menuntun ternak yang mempunyai temperamen galak pada saat dituntun, (maka) ternak tersebut harus diberi tali hidung (keluh) yang sudah dihubungkan dengan tali leher. Selain itu perlu juga alat bantu berupa tali halter serta satu orang lagi yang membantu. Caranya hampir sama dengan menuntun sapi yang agak galak yaitu tangan kiri kita menarik ujung tali leher dan tali halter sedangkan tangan kanan kita menarik tali hidung (tali keluh) dan pangkal tali halter, posisi kita sebaiknya di sebelah kiri ternak. Ternak yang galak apabila tali hidung (tali keluh) nya ditarik maka ternak tersebut akan kesakitan. Karena merasa sakit, maka ternak tersebut akan mengikuti kemana saja akan dibawa. Apabila pada saat dituntun ternak agak susah berjalan (malas atau meronta), maka tariklah agak kencang terutama tali hidung (tali keluh) nya. Dan mintalah bantuan seseorang teman untuk mendorong ternak dari arah belakang, dengan cara memegang ekornya. Setelah ternak sudah mau dituntun, kendorkan tarikannya. Lakukan dengan penuh perasaan dan hati-hati.
Sapi merupakan jenis ternak yang besar dengan tenaga yang sangat besar pula, keberadaan tanduk pada sapi dan juga sifat sapi yang suka menendang juga perlu diperhatikan.(, maka) Untuk itu dibutuhkan suatu teknik atau keterampilan khusus untuk menangani (handling) sapi terutama ketika akan dilakukan (perlakuan) tindakan khusus sehingga ternak dibawa keluar kandang, (perlakuan) tindakan tersebut misalnya (untuk dilakukan) penimbangan bobot rutin, perkawinan, pemeriksaaan kesehatan, pemindahan kandang, maupun untuk keperluan transportasi, dengan penanganan sapi yang tepat akan meminimalkan perlawanan dari sapi, dan tentunya akan mengurangi resiko cedera pada sapi.
Tali keluh merupakan tali yang menembus lubang hidung sapi dari kanan ke kiri. Sapi yang sudah dikeluh menjadi lebih terkendali dan lebih mudah dibawa ke mana-mana.
Keluh dipasang dengan cara menusukkan tang penusuk hidung pada sekat antara lubang hidung kiri dan kanan yang telah diolesi antiseptik terlebih dahulu untuk menghindari infeksi. Setelah sekat hidung sapi berlubang, kemudian dipasang cincin atau tali. Proses keluh ini apabila dilakukan dengan tepat sasaran tidak akan menimbulkan luka karena yang tertusuk adalah selaput tulang rawan pada hidung sapi.
Pemasangan keluh pada sapi sebaiknya dilakukan ketika sapi masih berusia muda . Hal ini terkait dengan selaput tulang rawan yang masih lunak, kekuatan sapi yang belum begitu besar, serta agar tidak mengganggu proses penggemukan ataupun produksi susu. Karena biasanya setelah pemasangan keluh akan mengakibatkan stres pada sapi sehingga sapi menjadi tidak nafsu makan, dan pastinya akan mengganggu performance dari sapi tersebut.





Salah satu cara yang digunakan untuk handling sapi adalah ikatan tali. Ikatan ini merupakan simpul-simpul tali yang berkait, mulai dari leher kepala sampai dengan lubang hidung. tali keluh merupakan tali yang menembus lubang hidung sapi dari kanan ke kiri. Sapi yang sudah dikeluh (dipasang tali keluh) ini menjadi lebih terkendali dan lebih mudah dibawa kemana-mana. Setiap kali tali keluh ini ditarik sapi akan merasa sakit sehingga menghentikan perlawanannya. Pernah mendengar pepatah “tak berdaya bagai kerbau dicocok hidungnya” ? Nah kurang lebih pepatah tersebut menggambarkan betapa sapi menjadi tak berdaya ketika ditarik tali keluh nya.
-------- bukan pepatah tapi peribahasa ----------
-------- bagai dicocok hidungnya, artinya menurut --------





Keluh dipasang dengan cara menusukkan tang penusuk hidung atau pasak bambu runcing pada sekat antara lubang hidung kiri dan kanan yang telah diolesi antiseptic terlebih dahulu untuk menghindari infeksi. Setelah sekat hidung sapi berlubang, kemudian dipasang cincin atau tali. Proses keluh ini apabila dilakukan dengandan apabila sedikit meleset pun sebenarnya tidak masalah namun akan terjadi pendarahan akibat luka di hidung sapi.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar